Warga Desa Padangjaya Digegerkan Penemuan Bayi di Belakang Mushola




Cilacap - Warga RW 04/15 Padangjaya, Kecamatan Majenang,  digegerkan dengan penemuan bayi. Bayi berjenis kelamin perempan itu dibuang di halaman belakang Mushola.

"Setelah saya mendapatkan laporan dari warga bahwa telah ditemukan bayi, saya langsung menuju lokasi TKP. Dan ternyata "ya ditemukan bayi perempuan di halaman belakang Mushola," ujar Sertu A.  Anshori selaku Babinsa Desa Padangjaya dalam keterangannya, Minggu (02/6/2019).

Sementara itu menurut penuturan Sanusi, salah satu warga RW 04/15 Padangjaya, bayi tersebut pertama kali ditemukan warga di Jln. Pemuda Benda Kulon atau tepatnya di depan Mts Elbayan Majenang pada Minggu (02/5) malam.
"Mulanya, sepulang dari melaksanakan sholat tarawih, kita bersama warga lain mendengar tangisan bayi. Saat ditemukan, bayi itu dibungkus selimut dan diletakan dibelakang mushola," tutur Sanusi.

Penemuan bayi ini langsung dilaporkan warga terutama kepada Babinsa yang memang lokasi rumahnya tidak begitu jauh dari lokasi penemuan. Selanjutnya bayi yang diperkirakan berumur 4 hari itu langsung dibawa ke Puskesmas 1 Majenang untuk di cek kesehatannya.

(Urip)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama